
Anime Hachi-nan tte, Sore wa Nai deshou! atau bila dilokalkan artinya, Umur Delapan Tahun? Yang Benar Saja! adalah adaptasi seri novel ringan bergenre fantasi yang ditulis oleh Y.A dan ilustrasi gambar oleh Fuzichoco.
Novel ringan ini telah diserialisasikan secara daring dari Juni 2013 dan Maret 2017 di situs web Shousetsuka ni Narou yang merupakan buatan pengguna internet. Kemudian di akuisisi Media Factory, dan telah menerbitkan novel ringan ber-volume pertama kalinya pada April 2014 dibawah cetak buku MF Books.
Hingga Desember 2019 ini, sudah ada 18 Volume yang telah dirilis . Lalu diadaptasi menjadi manga oleh Kasumoto Hiroki yang telah diserialisasikan secara daring melalui situs web ComicWalker Kadokawa Shoten sejak 2015, dan telah mengoleksi 7 Volume Tankoubon.
Dan kini adaptasi animenya dikerjakan oleh Studio Shin-Ei Animation bersama SynergySP yang dijadwalkan tayang pada tanggal 2 April 2020 ini.
Sinopsis
Anime Hachi-nan tte, Sore wa Nai Deshou! Bercerita tentang Shingo Ichinomiya berusia 25 tahun di mana dia bekerja di sebuah perusahaan yang sibuk banget. Pas lagi pusing-pusingnya memikirkan pekerjaan buat besok hari, tiba-tiba rasa letihnya membuat dia langsung tertidur pulas dan ketika bangun tahu-tahu sudah berada di dalam sebuah ruangan.
Dan anehnya, dia bangun dengan tubuh anak kecil berusia sekitar 6 tahun. Tapi disaat bersamaan dia bisa mengetahui kehidupan dari tubuh anak berusia 6 tahun itu. Di mana dia hidup kesusahan, dan merupakan anak bungsu dari suatu keluarga bangsawan miskin di negara belakang.
Karena tidak memiliki keterampilan administrasi, dia pun tidak bisa mengelola tanah yang luas milik keluarganya. Untungnya, dia dikaruniai bakat sihir. Di mana dia bisa menggunakan sihir di kehidupannya. Sayangnya bakat itu masih belum bisa mengubah kehidupannya menjadi lebih baik.
Justru yang ada malah semakin buruk. Anak kecil berusia 6 tahun yang bernama Wendelin von Benno Baumeister ini pun akhirnya hidup dengan dengan jiwa dan pikiran Ichinomiya Shingo dan memulai petualangannya sebagai anak berusia 8 tahun.

Lo, tadi 6 tahun sekarang 8 tahun? Yang benar mana, sih? Sesuai judulnya, Hachi-nan atau anak berusia 8 tahun. Jadi waktu mulai petualangan ya Shingo sudah menjadi anak berusia 8 tahun yang tahu betul harus berbuat ap dibanding saat usianya 6 tahun.
Dari sinopsisnya sih lumayan seru, apalagi ini termasuk anime Isekai yang orang-orang suka.
Staf & Pemeran
- Y.A sebagai Pengarang Asli
- Miura Tatsuo sebagai Direktur
- Miyamoto Takeshi sebagai Penulis Naskah
- Seki Minako sebagai Komposer Musik
- Tanabe Kenji sebagai Karakter Desain
- Miyamoto Takeshi sebagai Pengomposisi Seri
- Enoki Junya sebagai Ichinomiya Shingo
- Ishigami Shizuka sebagai Wendelin von Benno Baumeister (Shingo Versi 8 Tahun)
- Nishi Asuka sebagai Elise
- Komatsu Mikako sebagai Ena Susanne Hillenbrand
- Ichimichi Mao sebagai Wilma Etol von Asgahan
- Mimura Yuuna sebagai Louise Yorande Aorelia Oufelbeik
- Namikawa Daisuke sebagai Alfred Reinford
- Yara Yuusaku sebagai Blanctag Ringstat
- Yamane Masashi sebagai Klimt Christoph von Armstrong
- Shimono Hiro sebagai Elvin von Arnim
- Yukana srbagai Amalie
- Sugita Tomokazu sebagai Kurt
- Takatsuka Tomohito sebagai Rhoderich
Jadwal Tayang

- Tokyo MX: Setiap Jum’at mulai tanggal 3 April 2020 pukul 00.30 WIB
- BS11: Setiap Jum’at mulai tanggal 3 April 2020 pukul 02.30 WIB
- AT-X: Setiap Kamis mulai tanggal 2 April 2020 pukul 22.00 WIB
- J:COM (J TV): Setiap Jum’at mulai tanggal 3 April 2020 pukul 04.00 WIB
Seperti biasa, waktui diatas sudah saya konversikan ke GMT +7 atau Waktu Indonesia Barat. Kalau ingin waktu penayangan asli silakan lihat di gambar atas.
Dan selain disiarkan melalui TV, anime ini juga akan disiarkan melalui situs web stream legal seperti AbemaTV, dANIME STORE,dan beberapa lainnya yang waktu penayangannya masih belum diumumkan secara resmi.
Promosi Video (PV)
Terus terang dari PV-nya saya masih belum bisa menebak bakal seperti apa anime ini. Tapi kalau dibaca dari sinopsis kayaknya sih bakal menarik. Saya membayangkannya, si karakter utama bakal punya ide-ide kreatif yang dia punya semasa bekerja di perusahaan super sibuk sebelumnya.
Nah, ide-ide tersebut bakal diterapkan di dunia lain yang dia masuki tersebut. Hm, lumayan menarik. Apalagi posisi dia saat ini adalah seorang anak kecil berusia 8 tahun. Bukan orang dewasa yang setiap hari sibuk bekerja terus-menerus.